Sabtu, 02 Maret 2013

Mengapa Sakit Kepala Saat Bercinta?

 

Sebagian orang mengalami sakit kepala karena seks. Namun, yang paling umum adalah sakit kepala coital ringan, yang cenderung selalu terjadi selama atau setelah berhubungan seks, dan relatif tidak berbahaya.


Sakit kepala coital ringan dapat terjadi untuk jangka waktu sebentar atau bertahan selama berjam-jam setelah berhubungan seks.


Tentu saja sakit kepala ini sangat menyakitkan dan membatasi kenikmatan. Para ahli berpendapat kondisi ini diduga sebagai hasil kontraksi otot dan/atau pelebaran pembuluh darah di kepala dan leher saat berhubungan seks.

Namun tenang, sakit kepala ini relatif dapat diobati. Terkadang puasa berhubungan seks selama beberapa minggu diperlukan. Jika tidak berhasil, dokter akan meresepkan obat yang harus diminum satu jam sebelum berhubungan untuk mencegah timbulnya sakit kepala.

Yang perlu diwaspadai adalah ketika nyeri yang dirasakan semakin hebat. Ini bisa menandakan ketidakberesan pada otak atau mengindikasikan adanya gangguan kesehatan yang lain.

Tidak ada komentar: