Selasa, 03 Maret 2015

QUIPPER SCHOOOL LANGKAH CERDAS HADAPI UJIAN NASIONAL ONLINE



Kab. Banyuwangi (MAN Pesanggaran) –  Jelang Ujian Nasional MAN Pesanggaran lakukan  langkah cepat. Berbagai persiapan telah di bangun mulai dari Pemberdayaan dan peningkatan Sumber Daya Manusia Maupun peningkatan sarana prasarananya. 3 GB bandwidth di siapkan disekoah ini untuk menunjang kegiatan pembelajaran berbasis ITC atau e-learning.
Dimulai setahun yang lalu, MAN Pesanggaran mulai mengenalkan aplikasi pembelajaran berbasis IT dengan nara sumber Drs. Tugi Hartono guru MAN 1 Jember dan 2 orang perwakilan dari SEAMOLEC mengenalkan EDMODO sebagai cikal bakal pembelajaran gaya baru di Madrasah yang terletak paling selatan di kota Banyuwangi.  Setahun pelaksanaan online memberikan pengaruh yang luarbiasa terhadap model pembelajaran yang dilakukan oleh para pendidik dan di Madrasah ini. Berbagai macam inovasi dan penyegaran telah dilakukan. Mulai dari memberikan kursus singkat untuk guru dan siswa maupun pendampingan guru dalam melaksanakan pembelajaran berbasis IT.

Tahun 2015 ini bersamaan program pemerintah melaunching e-sabak di ibukota dan pembaharuan pelaksanaan ujian nasional dengan online. MAN Pesanggaran Banyuwangi yang merupakan Madrasah termuda di Banyuwagi terus berbenah dan menyiapkan guru sebagai tenaga pendidik dan tenaga kependidikan serta peserta didik untuk berinovasi  dan terbuka terhadap model-model baru pembelajaran, Salah satunya adalah quipper School yang merupakan salah satu aplikasi online yang dapat membantu guru dan siswa melaksanakan kegiatan pembelajaran tanpa batas ruang dan waktu
Aplikasi yang mulai dikenalkan oleh Susanto, S.Pd guru kimia salah satu guru madrasah ini menjadikan variasi dan warna baru  model pembelajaran yang dilaksanakan dalam KBM (Kegiatan Belajar Mengajar). Aplikasi yang meberikan kenyamanan dan kegembiraan bagi siswa ini telah menjadi trend dan gaya belajar baru. Disela sela KBM, diwaktu istirahat dan seusai sholah dhuhur  berjamaah banyak siswa terlihat asyik belajar mennggunakan quipperschool. Di berbagai sudut madrasah siswa-siswa man pesanggaran membicarakan dan berdiskusi membahas asyiknya pembelajaran dengan quipper school. Bahkan beberapa siswa mulai ketagihan dan meminta soal-soal baru untuk diselesaikan.
Respon positif dari Kepala MAN Pesanggaran Banyuwangi Drs. H. Saeroji, M.Pd.I, M.Ag. terhadap pembaharuan model pembelajaran dengan pembejaran online (e-learning) semacam ini akan mulai direalisasikan mulai tahun ajaran 2015/2016. Drs. H. Saeroji, M.Pd.I, M.Ag. sebagai Kepala Madrasah akan menyiapkan kelas model untuk uji coba full penerapan model pembelajaran semacam ini untuk semua mata pelajaran dan akan memulai ujian-ujian sekolah seperti ujian mid, ujian semester, ujian blok dengan menggunakan pembelajaran online (quipperschool).
Dalam kesempatan lain Kepala Madrasah Drs. H. Saeroji, M.Pd.I, M.Ag  juga menyampaikan bahwa kedepan madrasah harus benar-benar siap menghadapi Ujian Nasional Online. Sedini mungkin menyiapkan siswa untuk sukses dan berhasil menghadapi ujian. Meminimalisasi kesalahan siswa dari kegaptekan IT, madrasah harus benar-benar serius membekali siswa dalam berbagai bidang keilmuan (mata pelajaran) dan kemampuan IT nya. (susanto chimi)

Tidak ada komentar: