Senin, 04 Maret 2013

Selulit? Ah, Itu Sih Dulu!

Selulit? Ah, Itu Sih Dulu!

Siapkan bikini Anda liburan ini, karena tak ada lagi selulit yang bandel!


Apa sih selulit itu? Merupakan timbunan lemak di bawah kulit yang membuat permukaan di atasnya jadi bergelombang seperti kulit jeruk.

Timbunan lemak ini biasanya mengganggu paha, perut, dan bokong Anda, ladies!



Apa penyebabnya? Umumnya, selulit terbentuk karena konsumsi lemak berlebih, kurang olahraga, dan sirkulasi darah yang kurang baik. Tapi, kebiasaan merokok serta terlalu banyak alkohol juga bisa merusak jaringan ikat kulit hingga sebabkan selulit, lho.

Pengobatan? Faktanya, selulit memang sulit dihilangkan karena struktur kimiawinya susah dihancurkan. Tapi ini bukan berarti Anda tak bisa berusaha. No cellulite means detoxing your system!


Coba deh, hindari rokok, minum kopi berlebih, serta kurangi asupan lemak dan garam. Lalu, perbanyak minum air putih dan olahraga secara teratur. Percayalah, saat Anda sudah terbiasa dengan pola hidup ini, bikini favorit pun bisa berhenti jadi pajangan di lemari!

Tidak ada komentar: