Minggu, 09 Februari 2020

PREDIKSI UTBK KIMIA SESUAI KISI-KISI


 PREDIKSI SOAL UTBK SESUIAI KISI KISI

KISI KISI SOAL 1 ( Bilangan Kwantum)
1.   Harga keempat bilangan kuantum elektron terakhir 17Cl35 adalah ….
2.   Konfigurasi elektron ion X2- : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s2 3d10 4p6. Harga keempat bilangan kuantum elektron terakhir atom X adalah …
3.   Konfigurasi elektron ion X2+ : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s2 3d10 4p6. Harga keempat bilangan kuantum elektron terakhir atom X adalah …
4.   Suatu atom terletak pada periode 4 golongan VB dalam tabel periodik unsur. Elektron terakhir atom tersebut memiliki harga bilangan kuantum …


KISI KISI SOAL 2 ( Jenis Ikatan kimia dan kepolaran)
1.   Diketahui nomer atom X dan Y berturut-turut 7 dan 1. Jika atom X dan Y berikatan kimia, jenis ikatan dan kepolaran senyawa yang dihasilkan adalah…
2.   Jika atom 6A dan 17B berikatan kimia, jenis ikatan dan kepolaran senyawa yang dihasilkan adalah …
3.   Perhatikan tabel periodik ini :










A


B

C















































     Jika B dan C berikatan kimia, jenis ikatan dan kepolarannya adalah ……

KISI KISI SOAL 3 (Tata nama dan persamaan reaksi)
1.   Nama senyawa yang dihasilkan dari reaksi antara H2SO4 dan NaOH adalah…
2.   Reaksi asam asetat dengan etanol akan menghasilkan senyawa dengan nama …

KISI KISI SOAL 4 (Konsep Mol)
1.    Suatu senyawa hidrokarbon mengndung 48 gram C dan 8 gram H (Ar C = 12 , H = 1) Bila massa relatif senyawa hidrokarbon tersebut adalah 28, maka rumus molekul senyawa tersebut adalah …
2.   Suatu senyawa karbon 40 % C, 6,6 % H dan sisanya O Jika massa molekul relatif senyawa karbon tersebut adalh 180 maka (Ar C = 12, H = 1 dan O = 16) maka rumus molekul senyawa karbon tersebut adalah …

KISI KISI SOAL 5 ( Larutan elektrolit dan non elektrolit)
1.   Perhatikan data percobaan berikut :
LARUTAN
GELEMBUNG GAS
LAMPU
A
Banyak
Terang
B
Sedikit
Redup
C
Tidak ada
Mati
D
Sedikit
Mati
E
banyak
Terang
     Larutan yang memiliki derajat ionisasi sama adalah…
2.   Larutan kalium klorida jika diuji dengan alat uji elektrolit akan menunjukan hasil yang sama dengan larutan …
A.     gula               B. urea              C. alkohol               D. asam cuka                 e. garam dapur

KISI KISI SOAL 6 (teori asam basa Bronsted Lowry)
1.   Asam dan basa Bronsted Lowry pada reaksi  NH3   +   H2O   à NH2-   +   H3O+ adalah …
2.   Pasangan asam basa konjugasi pada reaksi H2SO4    +    H2O    à    H3O+    +    HSO4-  adalah …
KISI KISI SOAL 7 (Hidrolisis Garam)
Perhatikan reaksi asam basa berikut ini :
1.    100 ml H2SO4 0,1 M direaksikan dengan 200 ml NH4OH 0,1 M
2.    100 ml NH4OH 0,1 M direaksikan dengan 200 ml H2SO4 0,1 M
3.    100 ml H2SO4 0,1 M direaksikan dengan 200 ml NaOH 0,1 M
4.    200 ml NH4OH 0,1 M direaksikan dengan 100 ml HCl 0,1 M
5.    100 ml H2CO3 0,1 M direaksikan dengan 100 ml NH4OH 0,1 M
Berdasarkan data diatas :
1.    Yang termasuk reaksi hidrolisis garam asam adalah…
2.    Hidrolisis sempurna terdapat pada reaksi …

KISI KISI SOAL 8 (Sifat dan komponen larutan penyangga)
1.      Terdapat campuran larutan seperti berikut :
1.    Al(OH)3 dan AlCl3
2.    HBr dan KBr
3.    NH3 dan (NH4)2SO4
4.    HCN dan Fe(CN)2
5.    H3PO4 dan Na3PO4
Campuran yang jika dilarutkan dalam air menghasilkan larutan penyangga sesuia pasangan asam basa konjugasinya adalah …
2.      Komponen Penyangga dari reaksi :
1.  CH3COOH  +  CH3COONa
2.  NH3   +   NH4Cl
3.  H2CO3  +  NaHCO3
4.  NaH2PO4  +  Na2HPO4
Adalah …

KISI KISI SOAL 9 (pH larutan penyangga)
Perhatikan reaksi-reaksi berikut :
1.  0,1 mol HF (Ka = 6,5 . 10-4) dengan 0,1 mol NaF
2.  100 ml HNO2 0,1 M (Ka = 4,6 . 10-4) dengan 100 ml Ca(NO2)2 0,1 M
3.  100 ml NH3 0,1 M (Kb = 1,8 . 10-5) dengan 100 ml NH4Cl 0,1 M
4.  0,1 mol NH2OH (Kb = 1,2 . 10-5) dengan 0,1 mol (NH2)2S
Urutan pH larutan di atas dari kecil ke besar adalah …

KISI KISI SOAL 10 ( Jenis koloid dan contoh)
Perhatikan beberapa pasangan koloid berikut :
No
Jenis Koloid
1
Asap -  Mutiara
2
Cat  -  Darah
3
Lipstik  -  Mentega
4
Batu apung  -  Kaca berwarna
5
Santan  -  Deodoran Spray
1.      Pasangan koloid yang fase terdispersinya sama tetapi medium pendispersinya berbeda adalah …
2.      Pasangan koloid yang medium pendispersinya sama tetapi fase terdispersinya berbeda adalah …
3.      Pasangan koloid yang fase terdispersi dan medium pendispersinya sama adalah …

KISI KISI SOAL 11 (Persamaan laju reaksi)
1.      Diketahui data percobaan A  +  B  à  hasil, sbb :
N0
[A] M
[B] M
Laju reaksi , (M/dt)
1
0,1
0,2
3,0 . 10-2
2
0,1
0,4
1,2 . 10-1
3
0,2
0,4
9,6 . 10-1
         Persamaan laju reaksi sesuai percobaan diatas adalah …
2.      Data Percobaan reaksi X  +  Y  à  Z adalah sbb :
No
[X] M
[Y] M
Waktu reaksi, (detik)
1
0,1
0,1
60
2
0,2
0,1
30
3
0,2
0,2
7,5
       Persamaan laju reaksi ….
3.      Data percobaan P  +  Q  +  R  à  S, sbb:
No
[P] M
[Q] M
[R] M
Laju reaksi (M/dt)
1
0,2
0,1
0,1
2 . 10-4
2
0,2
0,1
0,2
4 . 10-4
3
0,4
0,2
0,4
1,6 . 10-3
4
0,8
0,2
0,4
1,6 . 10-3
       Persamaan laju reaksi …
4.      Pada reaksi A + B à hasil, diperoleh data bahwa jika konsentrasi A dinaikan 2 kali pada B tetap laju reaksi meningkat 4 kali lebih besar dan jika konsentrasi A dan B dinaikan 2 kali lebih besar laju reaksi meningkat 8 kali lebih besar. Tentukan persamaan laju reaksinya.

KISI KISI SOAL 12 (Penentuan  ∆H berdasarkan hukum Hess)
1.    Perhatikan diagram siklus energi berikut :
2 S(s)  +  3 O2(g)                                             2 SO3(g)
                                  ∆H1 = x Kj

  ∆H2 = -593 Kj                                         ∆H3 = -197 Kj
                                   2 SO(g)  +  2 O2(g)
Harga perubahan entalpi pembentukan gas SO3 berdasarkan siklus diatas adalah…

2.    Perhatikan diagram berikut :

3.    Dari persamaan :
Kalor pembentukan karbon mono oksida berdasarkan data diatas adalah …

KISI KISI SOAL 13 (Kesetimbangan kimia – penentuan Kc)
1.      2 mol HI dibiarkan teruarai menurut reaksi kesetimbangan 2 HI(g) 1   H2(g)  +  I2(g)  . Saat setimbang I2 yang dihasilkan 0,5 mol maka harga tetapan kesetimbangan Kc adalah ...
2.      Pada reaksi kesetimbangan :  CO(g) +  H2O(g) 1  CO2(g) + H2(g)
       Untuk menghasilkan 4 mol/liter H2 dari 6 mol/liter H2O dan 5 mol/liter CO , maka harga tetapan kesetimbangan Kc adalah 
3.      Diketahui persamaan reaksi kesetimbangan sebagai berikut      PCl5(g) 1   PCl3(g) + Cl2(g)
       Kesetimbangan tersebut pada suhu 27oC mempunyai harga Kp = 2,46 x 10-2 M, maka harga  Kc nya adalah…

KISI KISI SOAL 14 (kenaikan titik didih)
1.    Kedalam 5 buah gelas kimia dimasukan 0,1 m larutan berikut :
1.    HCl                 2. Al2(SO4)3                 3. Ca(OH)2               4. NH3              5. C2H5OH
Jika Kb air = 0,52 oC/m maka urutan titik didih larutan-larutan tersebut dari rendah ke tinggi adalah ...
A.    1 – 2 – 3 – 4 – 5                          C. 1 – 3 – 2 – 4 – 5                         E.  2 – 3 – 1 – 4 - 5
B.    5 – 4 – 3 – 2 – 1                          D. 5 – 4 – 1 – 3 – 2 
2.    Urutan titik didih larutan-larutan berikut dari rendah ke tinggi adalah ...
1.    20 gram NaOH (Mr = 40) dilarutkan kedalam 500 gram air.
2.    18 gram C6H12O6 (Mr = 180) dilarutkan dalam 100 gram air
3.    12 gram CH3COOH (Mr = 60) dilarutkan dalam 200 gram air
A.    1 – 2 – 3             B. 1 – 3 – 2              C. 2 – 3 – 1                 D. 2 – 1 – 3         E. 3 – 2 – 1

KISI KISI SOAL 15 (reaksi pendesakan logam)
1.   Logam X dapat mendesak logam Y dari larutannya, logam Z dapat mendesak logam Y dari larutannya, logam Z tidak dapat  mendesak logam X dari larutannya . Urutan potensial reduksi yang semakin negatif dari ketiga logam tersebut adalah…
      A. X, Y, Z               B. X, Z, Y                 C. Z, Y, X                        D. Y, Z, X        E . Z, X, Y
2.   A  +  B   à  hasil
      B  +  C  à  tidak ada hasil
      A  +  C  à  hasil
        Urutan logam-logam tersebut berdasarkan kekuatan oksidator yang makin meningkat  adalah ...
A.    A – B – C           B. A – C – B            C. B – A – C           D. B – C – A           E . C – A – B

KISI KISI SOAL 16 (Hukum Faraday)
Volume gas (0oC, 1 atm) yang dihasilkan di anoda pada elektrolisis larutan :
1.      Kl (Ar l = 127)) dengan arus 4 ampere selama 2 menit adalah …
2.      CuSO4 (Ar O = 16)  dengan muatan 965 Coulomb
3.      Fe Cl3 (Ar Cl = 35,5) dengan muatan 8 faraday

KISI KISI SOAL 17 ( Identifikasi senyawa karbon)
1. Senyawa karbon yang mempunyai  rumus molekul C5H12O jika dioksidasikan akan menghasilkan aldehida. Senyawa tersebut  adalah ....
(A) etoksi propane                                      (D) isopentanol
(B) 3 – pentanol                                          (E) dimetil eter
 (C) 2 – metil – 2 – butanol
2. Suatu senyawa mempunyai rumus molekul C3H8O, bereaksi dengan logam natrium menghasilkan hidrogen dan dengan larutan kalium dikromat dalam suasana asam menghasilkan propanon. Senyawa tersebut adalah ....
(A) 1 – propanol                                           (D) dimetil eter
(B) 2 – propanol                                           (E) metil etil eter
(C) propanal
3.   Pereaksi Fehling dan Tollens digunakan untuk mengidentifikasi senyawa yang mengandung   gugus fungsi ....
 (A) — O —                                                  (D) — CHO
(B) — OH —                                                 (E) — CO —
(C) — COOH

4.   Suatu senyawa karbon mempunyai rumus molekul C4H10O. Jika senyawa tersebut mempunyai sifat larut dalam air, dapat beraksi dengan logam natrium dan tidak dapat dioksidasi, maka nama dari senyawa tersebut, adalah ....
(A) etoksi etana
(B) metoksi propana
(C) 1 – butanol
(D) 2 – butanol
(E) 2 – metil, 2 – propanol
5.  Suatu senyawa karbon mempunyai rumus molekul C5H10O. Senyawa ini mempunyai sifat
(1) Dapat mereduksi perekasi Fehling menghasilkan endapan merah bata.
(2) Bila dioksidasi dapat memerahkan kertas lakmus biru.
(3) Mempunyai atom C a simetris
Nama senyawa karbon tersebut, adalah ....
(A) 3 – pentanon
(B) 3 – metil butanon
(C) pentanal
(D) 2 – metil butanal
(E) 3 – metil butanal
6.  Suatu senyawa dengan rumus molekul C4H8O mempunyai sifat dapat mereduksi pereaksi Fehling dan Tollens, bila direduksi menghasilkan alkohol primer dan bila diokdasi menghasilkan larutan yang mengubah lakmus biru menjadi merah. Hasil oksidasi senyawa tersebut berisomer gugus fungsi dengan senyawa ....
(A) CH3CH2COCH3
(B) CH3(CH2)2CH2OH
(C) CH3COOC2H5
(D) (C2H5)2CO
(E) CH3(CH2)2COOH

KISI KISI SOAL 18 (gugus pengarah orto para)
MATERI REAKSI PENGARAH ORTO, META, PARA
Pengarah orto dan para
– OH,  – O – ,  – NH2 ,  – R,  – X
Substituen pengarah orto dan para adalah substituen pemberi elektron atau  yang memiliki pasangan elektron bebas.
Contoh:
Pengarah Meta
– NO2 ,  – CN,  – SO3H,  – CHO,  – CO – ,  – COOH, – COO-
Substituen pengarah meta adalah substituent penarik elektron atau yang tidak memiliki pasangan elektron bebas.
Contoh:

SOAL :
1.       Senyawa yang dihasilkan dari reaksi  adalah …
a.        dan                    d.
b.       dan                           e.
c.      
2.        Hasil reaksi dari  adalah …..
a.        dan                    d.
b.       dan                           e.
c.      

KISI KISI SOAL 19 ( polimerisasi kondensasi dari monomer yang berbeda)
1.   Hasil reaksi polimerisasi :
Adalah …
2.      Hasil reaksi polimerisasi :
Jawaban 1:
Jawaban 2:
KISI KISI SOAL 20 ( Identifikasi karbo hidrat)
1.      Sampel suatu  makanan ditetesi dengan Iodin menimbulkan warna biru, maka senyawa tersebut mengandung …
A.  Glukosa          B.  glikogen           C. sukroosa           d. amilum        e. selulosa
2.      Suatu makanan yang mengandung karbohidrat ditetesi  dengan reagen fehling tidak menghasilkan  endapan merah bata demikian juga ketika ditetesi dengan reagen tollens ternyata tidak menghasilkan cermin perak pada didinding tabungnya. Kandungan senyawa yang terdapat dalam makanan tersebut bila dihidrolisis menghasilkan dua sakarida yang berbeda. Senyawa yang terdapat dalam makanan tersebut adalah…
A.  Sukrosa           B. maltose            C. laktosa              D. glukosa          E. amilum

KISI KISI SOAL 21 ( identifikasi protein)
Untuk mengetahui kandungan protein dalam makanan dilakukan uji beberapa makanan dan diperoleh data sebagai berikut :
Makanan yang diuji
Perubahan warna setelah ditetesi
Biuret
Xantoproteat
Uji belerang
A
Ungu
Kuning
hitam
B
-
-
-
C
Ungu
-
hitam
D
-
-
-
E
ungu
Kuning
-

1.      Makanan yang mengandung protein dan inti benzena adalah ….
2.      Makanan yang struktur molekulnya mempunyai ikatan peptida dan mengandung unsur S adalah …

KISI KISI SOAL 22 ( Bilangan oktan)
Angka oktan pada bensin memberikan gambaran tentang kualitas bensi. Semakin tinggi angka oktan pada bensin semakin baik kualitas bensin tersebut.
1.     Yang dimaksud angka oktan adalah …
2.     Apa arti dari :
a.            Premium , angka oktan 88
b.            Pertalite, angka oktan 90
c.            Pertamax , angka oktan 92
d.            Pertamax Turbo, angka oktan 98

KISI KISI SOAL 23 (sifat Gas Mulia)
1.    Unsur-unsur yang tercantum dalam  tabel periodik unsur, dikelompokan sesuai sifat-sifatnya ,
Unsur A : logam
Unsur B : non logam
Unsur C : mudah melepas elektron
Unsur D : mudah menangkap elektron
Unsur E : inert
Unsur yang memilik sifat-sifat gas mulia adalah :
A.       Unsur A dan C                      C. Unsur C dan E                          E. Unsur B dan E
B.       Unsur B dan D                      D. Unsur D dan E 
2.    Berikut adalah sifat-sifat gas mulia, kecuali …
A.               Sukar bereaksi                                D. He digunakan sebagai pengisi balon udara       
B.               Susunan elektronnya stabil                            E. Rn bersifat radio aktif
C.              semua unsur mempunyai 8 elektron valensi

KISI KISI SOAL 24 ( Unsur transisi periode 4)
1.    Beberapa sifat unsur sebagai berikut:
1)Titik didih tinggi
2)Titik lebur rendah
3) Dapat berbentuk senyawa kompleks
4)Padaumumnya tidak berwarna
5)Paramagnetik 
sifat unsur transisi periode 4 ditunjukkan oleh .....
a123 
b.  1   3   5.
c.  234
d235
e345
2.    Sifat-sifat unsur sebagai berikut.
1)Memiliki beberapa bilangan oksidasi
2)Pada suhu kamar berbentuk gas
3) semua unsurnya  logam
4)Sukar bereaksi
5)Inert
6) Memiliki energi ionisasi rendah
Sifat-sifat unsur transisi di tunjukkan oleh nomor ...
a1dan2 
b.  1 dan 3
c2dan4
d3dan5
e5dan6

KISI KISI SOAL 25 ( Konfigurasi electron, menentukan letak ion dalam system periodic unsur)
1.    Konfigurasi elektron ion X2- : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s2 maka letak unsur X dalam tabel periodik adalah …
2.    Konfigurasi ion Y3+ : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6  3d2 maka letak unsur Y dalam tabel periodik adalah …

KISI KISI SOAL 26 (Persamaan Termokimia, ∆Hof, ∆Hod, ∆Hoc
        Diketahui persamaan termokimia :
1.     2C(s)   +  3H2(g)   +   ½ O2(g)   à C2H5OH(l)             ∆H = -278 kj 
2.     Ca2+(aq)   +   2NO3-(aq)    à Ca(NO3)2(s)                   ∆H = -1. 207 kj
3.     Fe(NO3)2(aq)     à   Fe2+(aq)   +   N2(g)  +  3O2(g)     ∆H = +158 kj
4.     NH3(g)    +   HCl(g)    à NH4Cl(g)                             ∆H = -176 kj
5.     Na+(aq)    +    Cl-(aq)    à  NaCl(aq)                    ∆H = -788 kj
6.     2SO2(g)   +   O2(g)      à   2SO3(g)                            ∆H = -197 kj
1.    Manakah yang merupakan reaksi pembentukan?
2.    Manakah yang merupakan reaksi penguraian?
3.     Manakah yang merupakan reaksi pembakaran?

KISI KISI SOAL 27 ( pergeseran kesetimbangan)
1.   Perhatikan reaksi pembuatan amoniak sesuai proses haber bosch berikut :
N2(g)    +    3 H2(g)    à    2 NH3(g)        ∆H = -92 kj
Agar diperoleh hasil maksimal, maka hal yang bisa dilakukan adalah …
A.    Meningkatkan konsentrasi N2 dan menambah volume sistem
B.    Meningkatkan konsentrasi H2 dan menurunkan tekanan sistem
C.   Meningkatkan konsentrasi N2 dan H2 serta memperbesar suhu
D.   Meambah volume sistem dan mengatur suhu sedemikian rupa, tidak terlalu besar/kecil
E.    Menambah tekanan system dan mengatur suhu sedemikian rupa, tidak terlalu besar/kecil
2.   Tahapan pembuatan asam sulfat pada proses kontak , terdapat reaksi :
      2 SO2(g)     +     O2(g)     à    2 SO3(g)       ∆H = -110 kj
     Selanjutnya SO3 akan direaksikan dengan air membentuk asam sulfat. Agar diperoleh hasil yang optimum, hal yang bisa dilakukan adalah…
A.    Meningkatkan volume, meningkatkan suhu dan menambahkan katalis V2O5
B.    Meningkatkan tekanan, meningkatkan suhu dan menambah katalis V2O5
C.   Meningkatkan volume, mengatur suhu optimal dan menambahkan katalis V2O5
D.   Meningkatkan tekanan , mengatur suhu optimal dan menambahkan katalis V2O5
E.    Meningkatkan volume, tekanan, suhu dan menambahkan katalis V2O5

KISI KISI SOAL NO 28 (gaya antar molekul)
1.   Pasangan molekul yang memiliki gaya  tarik menarik dipol – dipol dan gaya dispersi london antar molekulnya adalah …
A.    AsH3  -  CH4                                C. Cl2    -   PCl5                   E. XeF4    -    Kr
B.    BCl3   -  NH3                                D. CO2  -   HCl 
2.   Ketika NaCl dilarutkan dalam air akan mengalami ionisasi menjadi Na+ dan Cl-. Gaya Tarik menarik antara ion Na+ dan air disebut interaksi …
A.    dipol – dipol                                 C. ion – dipol                       E. dispersi London
B.    ion - ion                                        D. gaya vanderwaals

KISI KISI SOAL 29 ( reaksi adisi dan substitusi senyawa karbon)
Perhatikan reaksi senyawa karbon berikut :
1.      CH3−CH3 + Br2 → CH3−CH2Br + HBr
2.    CH3−CH2Cl + CH3ONa → CH3−CH3−O−CH3 + NaCl
3.    CH3−CH2Cl + KOH → CH2=CH2 + KCl + H2O
4.    CH3OH + PCl5 → CH3Cl + POCl3 + HCl
5.    CH3−CH=CH2 + Br2 → CH3−CHBr−CH2Br
6.    CH3−CO−OH + C2H5OH → CH3−CO−OC2H5 + H2O

1.    Reaksi adisi terdapat pada …
2.    Reaksi substitusi terdapat pada….
3.    Reaksi eliminasi terdapat pada ….

KISI KISI SOAL 30 (Tata nama senyawa benzene dan sifatnya)
1.   Pada Reaksi :
   
Nama senyawa yang dihasilkan dan jenis reaksinya berturut turut adalah …
A.    Fenol , alkilasi                            C. toluene , alkilasi                    E. nitro benzena ,  nitrasi
B.    Benzaldehid , nitrasi                   D. asam benzoate , sulfinasi
2.   Pada Reaksi :
   
Nama senyawa yang dihasilkan dan jenis reaksinya berturut turut adalah …
A.    Fenol , alkilasi                                     C. toluene , alkilasi                    E. anilin ,  nitrasi
B.    Kloro benzene  , halogenasi               D. asam benzoate , sulfinasi
3.   Pada Reaksi :
   
Nama senyawa yang dihasilkan dan jenis reaksinya berturut turut adalah …
A.    Fenol , alkilasi                         C. asam benzene sulfonat, sulfinasi        E. anilin ,  nitrasi
B.    Kloro benzene  , halogenasi    D. asam benzoate , sulfinasi
4.   Pada Reaksi :
   
Nama senyawa yang dihasilkan dan jenis reaksinya berturut turut adalah …
A.    Fenol , alkilasi                                     C. toluene , alkilasi                    E. anilin ,  nittrasi
B.    Kloro benzene  , halogenasi               D. asam benzoate , sulfinasi

KISI KISI SOAL 31 (reaksi pendesakan  pada halogen)
1.  Di antara reaksi berikut ini, yang tidak dapat berlangsung spontan adalah …
A. 2Cl- + Br2 
à Cl2 + 2Br-
B. Br2 + 2I-   
à  2Br- + I2
C. F2 + 2Cl-  
à 2F- + Cl2
D. 2Br- + Cl2   
à Br2 + 2Cl-
E. 2I- + Cl2  
à I2 + 2Cl-
2.  Diketahui reaksi : 1) Cl2   +  NaBr   à ……..
                            2)  Br2   +  NaCl   à …….
Dari reaksi 1 dan 2 dapat dinyatakan …
A . Reaksi A dapat berlangsung
      B. Reaksi B spontan
C.   Reaksi A dan B dapat berlangsung
D.   Tidak dapat diramalkan
E.    Reaksi A dan B tidak berlangsung

KISI KISI SOAL 32 (membedakan sifat fisika dan kimia dari unsur alkali)
1.   Sifat unsur natrium dibandingkan dengan kalium adalah…
a.   natrium lebih bersifat basa
b.   energi ionisasi natrium lebih tinggi
c.   sifat logam natrium lebih rendah
d.   natrium lebih reaktif
e.   jari-jari atom natrium lebih kecil
2.   Pernyataan yang benar untuk sifat logam litium dibandingkan dengan rubidium adalah ….
a.   Litium reduktor lebih kuat dibandingkan rubidium
b.   basa litium lebih kuat dibandingkan rubidium
c.   keduanya merupakan garam yang sukar larut dalam air
d.   urutan kereaktifannya : Li < Rb
e.   keduanya merupakan logam kuat

KISI KISI SOAL 33 (sifat fisika dan kimia unsur periode 3)
1.    Unsur X,Y dan Z adalah unsur yang terdapat pada periode 3. Unsur X bersifat amfoter, unsur Y mudah berdasarkan kenaikan nomer atomnya maka urutan ketiga unsur tersebut adalah …
   A. X – Y – Z                      C. X – Y – Z                    E. Z – X - Y
 B. Z – Y – X                      D. Y – X – Z
2.     Urutan sifat yang benar sesuai kenaikan nomer atom dari unsur - unsur periode tiga adalah…
a.    logam–non logam–metaloid–gas mulia
b.    logam–metaloid–gas mulia- non logam
c.    gas mulia–metaloid-logam–non logam
d.    metaloid–logam–non logam–gas mulia
e.    logam–metaloid –non logam–gas mulia
3.      Urutan sifat oksidator  yang makin besar pada unsur periode 3 adalah…
a. Na-Al-Si                       d. S-Si-Al
b. Na-Si-Al                       e. Si-Na-S
c. S-Al-Si

KISI KISI SOAL 34 (titrasi asam basa)
1.    Untuk menentukan kadar asam cuka makan, diambil 10 ml larutan cuka makan kemudian diencerkan sampai volumenya 50 ml. Dari larutan yang telah diencerkan tersebut diambil 5 ml kemudian dititrasi dengan larutan NaOH 0,1 M dan membutuhkan 20 ml. Jika kadar cuka murni  5 M, maka kadar cuka makan tersebut adalah ….
a.      30%            b. 40 %         c. 50 %            d. 60 %         70%

KISI KISI SOAL 35 (reaksi pembetukan halo alkana dan Namanya)
1.    Jenis reaksi, hasil reaksi dan nama senyawa yang dihasilkan dari reaksi CH3CH2CH2CH2OH  +  HCl adalah…




A.  Adisi, CH3CH2CH2CH2Cl, butil klorida               D. eliminasi, CH3CH2CH2ClCH3, kloro butana
B.  substitusi, CH3CH2CH2CH2Cl, kloro butana     E. substitusi, CH3CH2CH2ClCH3, butil klorida
C.  eliminasi, CH3CH2CH2CH2Cl, butil klorida
2.   Jika 2 metil propana direaksikan dengan asam iodida akan menghasilkan senyawa halo alkana dengan nama dan jenis reaksi ….
A.    Iodo 2-metil propana, adisi                             D. isopropil iodida, adisi
B.    Iodo 2-metil propana, eliminasi                      E. isopropil iodida, substitusi
C.   Iodo 2-metil propana, oksidasi

KISI KISI SOAL 36 (menentukan jumlah mol dari reaksi redoks yang belum setara)
1.      Untuk mereduksi 3 mol Fe(OH)2 sesuai reaksi : CrO42-   +   Fe(OH)2    à    Cr2O3   +   Fe(OH)3 (suasana basa ) diperlukan CrO42- sebanyak …
         A  1 mol             B. 2 mol               C. 3 mol           D. 4 mol           E. 5 mol
2.      Untuk menghasilkan 27 gram air pada reaksi redoks berikut : Zn   +   NO3-    à     Zn2+     +    NH4+  (suasana asam) dibutuhkan Zn sebanyak ….
         A  1 mol             B. 2 mol               C. 3 mol           D. 4 mol           E. 5 mol

KISI KISI SOAL 37 (sifat koligatif – hubungan konsentrasi dengan titik beku/titik didih dan faktor yang mempengaruhinya)
Perhatikanlah tabel perubahan titik beku dan titik didih beberapa larutan berikut :
Tabung
Larutan
Konsentrasi
Titik beku (0C)
Titik didih (0C)
1
NaCl
0,1 m
-0,372
0,104
2
NaCl
0,2 m
-0,744
0,208
3
CH3COOH
0,1 m
-1,86
0,078
4
CH3COOH
0,2 m
-0,372
0,156
5
C6H12O6
0,1 m
-0,279
0,052
6
C6H12O6
0,2m
-0,558
0,104
1.   Faktor apa yang menyebabkan titik beku larutan pada tabung 2 lebih rendah daripada larutan pada tabung 1 sementara titik didihnya lebih tinggi?
2.   Faktor apa yang menyebabkan titik beku larutan tabung 1 paling rendah dibandingkan titik beku larutan tabung 3 dan 5 ?
3.   Faktor apa yang menyebabkan titik didih larutan tabung 2 paling tinggi dibandingkan titik didih larutan tabung 4 dan 6 ?

KISI KISI SOAL 38 (Hukum Dalton – menentukan perbandingan massa suatu unsur dalam senyawa I dan II yang diketahui persentase massanya dan menentukan rumus senyawa I dan II)
1.   A dan B bereaksi membentuk dua senyawa. Untuk senyawa pertama 1,4 gram A bereaksi dengan 3,2 gram B. Untuk senyawa kedua 0,7 gram A bereaksi dengan 0,4 gram  B. Maka perbandingan unsur B dalam senyawa pertama terhadap unsur B dalam senyawa kedua adalah …
A.    1 : 1               B. 1 : 2                C. 1 : 4                    D. 2 : 1                 E. 4 : 1
2.   Pada soal nomor 1. Rumus senyawa pertama dan kedua adalah ….
A.    AB dan AB2                              C. AB2 dan AB                                    E. AB2 dan AB3
B.    AB3 dan AB2                             D. AB4 dan AB
3.   Unsur X dan Y dapat membentuk dua senyawa. Jika unsur X yang membentuk senyawa pertama sebanyak 40 % dan umsr Y yang membentuk senyawa kedua sebanyak 50 % maka perbadingan mol unsur Y pada senyawa pertama dan kedua adalah ….
A.    1 : 2               B. 1 : 3               C. 2 : 3                   D. 3 : 1                 E 3 : 2
4.   Pada soal nomor 3. Rumus senyawa pertama dan kedua adalah …
A.    XY dan XY2                               C. XY2 dan XY3                                  E. XY3 dan XY2   
B.    XY dan XY3                               D. XY3 dan XY

KISI KISI SOAL 39 (menentukan nilai derajat dissosiasi dan Kp jika diketahui mol mula2 dan mol salah satu hasil reaksi)
1.   Dalam ruang 2 liter terdapat 5 mol amonia yang terurai sesuai reaksi : 2NH3(g)  N2(g)   +   3H2(g). Saat setimbang terdapat 3 mol gas hidrogen. Tentukan :
a.     Derajat dissosiasi
b.     Harga Kp bila tekanan total 1,4 atm
2.   2 mol PCl5 dimasukkan ke dalam wadah 2 L dan dipanasi pada suhu 25 °C terurai menghasilkan  1 mol PCl3 dan 1 mol Cl2. Harga derajat dissosiasi dan tetapan kesetimbangan Kp jika tekanan total = 1,5 atm untuk reaksi PCl5 (g) PCl3 (g) Cl2 (g) adalah ...

KISI KISI SOAL 40 (menentukan pH larutan asam atau basa )
1.   Tentukan pH dari :
a.    0,001 M CH3COOH ( Ka = 10-5)
b.    0,78 gram Al(OH)3 ( Kb = 2. 10-4) yang terdapat dalam 500 ml larutannya  (Ar Al = 27, H = 1 , O = 16)
2.   Suatu larutan memiliki pH = 2. Tentukan pH larutan jika diencerkan dengan air serratus kali.
3.   Dalam suatu wadah terdapat 400 ml larutan NH3 0,1 M (α = 1%) kemudian ditambahkan 600 ml larutan Ba(OH)2 0,001 M, tentukan PH campuran.



Tidak ada komentar: