Selasa, 20 Agustus 2013

Mengapa Ukuran Payudara Setiap Wanita Berbeda?

Mengapa Ukuran Payudara Setiap Wanita Berbeda?Setiap wanita memiliki ukuran payudara yang berbeda-beda. Dan hal ini adalah sesuatu yang normal.

Semua orang berbeda, tidak hanya bagian payudara saja. Bahkan, kaki atau tangan juga terkadang memiliki ukuran atau bentuk yang sedikit berbeda.

Hormon memainkan peran penting dalam pertumbuhan payudara wanita. Hormon seks utama dalam tubuh wanita adalah estrogen. Estrogen dihasilkan oleh ovarium sepanjang hidup wanita. Tingkat estrogen akan berada di tingkat terendah saat di masa kanak-kanak dan setelah menopause.



Pada saat pubertas, biasanya antara usia 8-13 tahun, tingkat estrogen melonjak yang membantu pematangan organ reproduksi dan pertumbuhan jaringan payudara, serta rambut di kemaluan dan ketiak.

Selain itu, distribusi lemak dan faktor genetika juga memainkan peran utama dalam pertumbuhan payudara. Itulah sebabnya mengapa ukuran payudara wanita saat masa pubertas berbeda-beda.

Untuk menambah jumlah hormon, wanita harus mengonsumsi makanan yang
meningkatkan produksi estrogen dalam tubuh. Misalnya, buah-buahan dan
sayuran segar, seperti stroberi dan blueberi yang mampu meningkatkan
pertumbuhan jaringan payudara.

Selain itu, makan makanan yang
kaya protein, seperti telur, ikan atau daging juga membantu mendongkrak
pertumbuhan payudara. Makanan dari kacang kedelai juga memberikan
manfaat yang sama. Kedelai merupakan biji-bijian yang kaya akan
isoflavon. Antioksidan ini membantu memproduksi estrogen, sehingga dapat
memperbesar payudara ketika diasup dengan jumlah yang disarankan.

Tidak ada komentar: